-->

Profil Geografis Kabupaten Banyumas


Catatan Ade Arif. Profil Geografis Kabupaten Banyumas
Wilayah Kabupaten Banyumas terletak di sebelah Barat Daya dan bagian dari Propinsi Jawa Tengah. Terletak di antara garis Bujur Timur 108o 39,17,, sampai 109o 27, 15,, dan di antara garis Lintang Selatan 7o 15,05,, sampai 7o 37,10,, yang berarti berada di belahan selatan garis khatulistiwa.


Batas-batas Kabupaten Banyumas adalah :

Sebelah Utara: Gunung Slamet, Kabupaten Tegal dan Kabupaten Pemalang.
Sebelah Selatan:Kabupaten Cilacap
Sebelah Barat: Kabupaten Cilacap dan Kabupaten Brebes
Sebelah Timur: Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Kebumen dan Kabupaten Banjarnegara

Luas wilayah Kabupaten Banyumas sekitar 1.327,60 km2 atau setara dengan 132.759,56 ha, dengan keadaan wilayah antara daratan & pegunungan dengan struktur pegunungan terdiri dari sebagian lembah Sungai Serayu untuk tanah pertanian, sebagian dataran tinggi untuk pemukiman dan pekarangan, dan sebagian pegunungan untuk perkebunan dan hutan tropis terletak dilereng Gunung Slamet sebelah selatan.

Bumi dan kekayaan Kabupaten Banyumas masih tergolong potensial karena terdapat pegunungan Slamet dengan ketinggian puncak dari permukaan air laut sekitar 3.400M dan masih aktif. Kabupaten Banyumas memiliki iklim tropis basah karena terletak di belahan selatan khatulistiwa. Demikian Juga karena terletak di antara lereng pegunungan jauh dari permukaan pantai/lautan maka pengaruh angin laut tidak begitu tampak, namun dengan adanya dataran rendah yang seimbang dengan pantai selatan angin hampir nampak bersimpangan antara pegunungan dengan lembah dengan tekanan rata-rata antara 1.001 mbs, dengan suhu udara berkisar antara 21,4 derajat C - 30,9 derajat C.

Pembagian Administrasi Perkecamatan
No Kecamatan Desa Kelurahan
1 Lumbir 10 0
2 Wangon 12 0
3 Jatilawang 11 0
4 Rawalo 9 0
5 Kebasen 12 0
6 Kemranjen 15 0
7 Sumpiuh 11 3
8 Tambak 12 0
9 Somagede 9 0
10 Kalibagor 12 0
11 Banyumas 12 0
12 Patikraja 13 0
13 Purwojati 10 0
14 Ajibarang 15 0
15 Gumelar 10 0
16 Pekuncen 16 0
17 Cilongok 20 0
18 Karanglewas 13 0
19 Kedungbanteng 14 0
20 Baturraden 12 0
21 Sumbang 19 0
22 Kembaran 16 0
23 Sokaraja 18 0
24 Purwokerto Selatan 0 7
25 Purwokerto Barat 0 7
26 Purwokerto Timur 0 6
27 Purwokero Utara 0 7

Peta Administrasi Kabupaten Banyumas


Source : 
http://si.disperakim.jatengprov.go.id/umum/detail_kondisi_geo/2
https://www.banyumaskab.go.id/page/307/letak-geografis



Comment Policy : Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.

Add your Comment Hide comment

Disqus Comments